Ternyata pihak Apple tidak ingin kecolongan dengan produsen lain seperti samsung yang tengah menggencarkan akan launching galaxy S IV, meskipun Iphone 5 baru mendarat di Indonesia baru-baru ini mereka sudah akan melundurkan produk terbarunya kembali. Menurut pemberitaan beberapa media menyebutkan bahwa pihak Apple segera meluncurkan produk terbaru mereka dengan nama Iphone 5S varian terbarunya ini tentu hadir dengan hal yang berbeda dari segi fitur, yakni dengan layar HD, NFC, memiliki ketahanan baterai yeng lebih lama, dan yang lebih mantap adalah Iphone 5S ini akan hadir dalam piliahan warna yang bervariasi hingga 6-8 pilihan warna dimana biasanya Iphone hadir hanya dalam 2 warna yakni putih dan hitam.
Jenis layar yang akan digunakan pastinya sangat berbeda, jenis layarnya adalah IGZO sudah menggunakan model layar beresolusi Retina+, untuk kapasitas memori hingga 128GB. Informasi ini di dapatkan dari sumber terpercaya Peter Misek, Jefferies analyst. Bahkan menurut kabar juga sudah ada model prototipe untuk iPhone 6 yang akan dihadirkan dengan model layar terbaru 4.8 inchi serta sudah menerapkan tekhnologi layar Retina+ IGZO, jenis prosesor A7 berkekuatan quad core serta tidak tampil seperti iphone pada umumnya.
Sebenarnya kebiasaan iPhone adalah melaunchingkan 1 tahun 1 kali produk terbaru, namun ini mereka seolah benar-benar tidak mau ketinggalan, mudah-mudahan saja Apple bisa merebut pangsa pasar dengan produknya. Untuk harga dan informasi lebih detilnya tim teknokers belum bisa menghimpunnya.
0 komentar
Posting Komentar