Label

Rabu, 09 Januari 2013

Lenovo Ideaphone K5 Harga dan Spesifikasi - Bodi Super Tipis Hanya 7.3mm Berkamera 13MP


Lenovo Ideaphone K5 Harga dan Spesifikasi, hp android layar 5 inci paling tipis dan canggih, brand lenovo bagus tdk?



Acara CES 2013 yang digelar di Las Vegas belum lama ini tak disia-siakan oleh brand smartphone dan perangkat keras Lenovo, mereka memperkenalkan smartphone berupa phablet terbaru bernama Lenovo Ideaphone K5 yang hanya akan tersedia di beberapa negara di Asia saja seperti Cina, Vietnam, Filipina, Indonesia, India, dan Rusia.



Bodi Super Tipis

Bodi tipis Lenovo Ideaphone K5 ini akan menggunakan bahan aluminium untuk bagian casing dan kerangka polycarbonate unibody yang hanya memiliki ketebalan 7.3mm. Dikatakan juga smartphone ini akan menjadi yang pertama menggunakan layar 5 inci dengan resolusi Full HD di kerapatan piksel 400+ ppi.



Lenovo Ideaphone K5 Harga dan Spesifikasi, hp android layar 5 inci paling tipis dan canggih, brand lenovo bagus tdk?



Kamera di K5 ini juga patut dilirik karena menggunakan bukaan F1.8 di kamera utama sehingga dapat menangkap gambar secara luas dan juga dapat mengambil gambar dengan baik di kondisi minim cahaya, dengan bantuan sensor Exmor BSI yang dapat menangkap gambar resolusi tinggi hingga 13 MP.



Sebuah prosesor grafis dual core dan teknologi hyper-threading milik Intel juga dikatakan akan membantu Ideaphone K5 semakin bersinar, kira-kira berapa harga Lenovo Ideaphone K5 dan spesifikasi lengkapnya? Tunggu saja informasi yang akan datang berikutnya mengenai smartphone ini.

0 komentar

Posting Komentar